Rabu, 21 Mei 2014

Perbedaan FJA dan PAQ dalam PIO



Naaaah, berhubungan kelompok saya mendapatkan tugas mata kuliah Psikologi Industri dan Organisasi tentang apasih perbedaan dari FJA dan PAQ dalam analisis kerja. Nih saya kasih infonya buat teman-teman yang mungkin juga sedang mencari tau tentang perbedaannya. Semoga bermanfaat. Salam Psikologi Joss! :)

 
 
1.     Function Job Analysis (FJA)

-          Merupakan teknik analisis terstruktur yang menguji rangkaian tugas dalam suatu pekerjaan dan proses pemenuhan dari tugas tersebut.
-          Teknik ini hemat biaya serta menggunakan deskripsi kerja berdasarkan standar nasional. Deskripsi Kerja adalah catatan yang sistematis dan teratur tentang tugas dan tanggung jawab suatu jabatan, yang didasarkan pada kenyataan- kenyataan apa, bagaimana, mengapa, kapan, dan dimana suatu pekerjaan dilaksanakan (Martoyo, 1987).
-          Teknik ini juga sangat membantu dalam  analisis deskripsi kerja untuk banyak posisi sekaligus.
-          Dan juga berguna dalam memberikan pencerahan pada pekerja bagaimana untuk sukses dalam pekerjaannya.
-          Teknik FJA bergantung pada observasi dan dan wawancara terbuka, teknik ini memberikan analis kelonggaran cukup besar dalam mendapatkan informasi berguna.

Sedangkan,

2.     Position Analysis Questionnaire (PAQ)

-          Teknik analisis pekerjaan yang menggunakan kuessioner tertutup dalam menganalisis pekerjaan didasarkan pada 187 ketetapan kerja yang terbagi dalam 6 kategori, yaitu:
1.      Input informasi
Bagaimana pekerja memperoleh informasi yang dibutuhkan untuk menjalankan pekerjaannya.
2.      Proses mental
Pemikiran, penalaran, dan pengambilan keputusan yang dibutuhkan dalam menjalankan pekerjaan.
3.      Output kerja
Tugas yang harus dikerjakan pekerja dan alat atau mesin yang dibutuhkan untuk menjalankannya.
4.      Hubungan interpersonal
Jenis hubungan atau kontak dengan rekan kerja yang dibutuhkan dalam menjalankan pekerjaan.
5.      Konteks kerja
Konteks fisik atau sosial dimana pekerjaan tersebut dijalankan.
6.      Karakteristik.
รจ Keenam kategori ini yang masing-masing akan diukur dengan 6 kategori lainnya, yaitu: kegunaan, kepentingan, waktu, aplikasi, kemungkinan kejadian, dan kode khusus.
-          Teknik ini tidak hanya membutuhkan waktu singkat dan kurang memerlukan keterampilan, tetapi juga membatasi informasi yang dikumpulkan dengan pertanyaan spesifik yang diajukan.
-          Teknik ini telah digunakan untuk mengidentifikasi kesamaan antara kelas yang berbeda dari pekerjaan dan kesamaan kelas dari pekerjaan pada organisasi yang berbeda.
-          Dan teknik ini menghasilkan profil pekerjaan yang terperinci yang nantinya dapat digunakan untuk membandingkan pekerjaan dengan posisi yang sama atau mirip pada organisasi yang berbeda.

  
Daftar Pustaka:



http://industrialteknik09.blogspot.com/2011/10/analisa-kerja-ali045.html

http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=3&cad=rja&uact=8&ved=0CDMQFjAC&url=http%3A%2F%2Ftengakarta.files.wordpress.com%2F2009%2F04%2Fmakalah-pio-fix2.doc&ei=mWJ8U8XyMdeNuAT8-ICQCg&usg=AFQjCNFhPGwg0XVxdVfjg8X_hMJYCpxfBw&bvm=bv.67229260,d.c2E

Tidak ada komentar:

Posting Komentar